REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--ASUS meluncurkan notebook seri Bamboo terbarunya, U43Jc Bamboo, untuk kian menegaskan komitmennya peduli terhadap lingkungan hidup (green values).
Produk lanjutan dari seri Bamboo yang diluncurkan pertama pada 2008 ini dilengkapi eksterior bambu coklat tua yang tidak diproses dengan berlebihan untuk mempertahankan tampilan yang alami, karakter, dan kelenturannya.
Pemilihan bambu juga ditunjang riset yang mengidentifikasinya sebagai sumber daya yang cepat diperbarui, dan pemanfaatannya hampir tidak berdampak terhadap lingkungan.
Bambu juga memiliki kekuatan yang lentur setra dengan besi, menjadikannya sebagai penganti plastik yang tepat. Kemasan produk juga ramah lingkungan, terbuat dari 100 persen pulp dan kain "non woven" alami yang bisa didaur ulang.
"Kali ini kita menunjukkan notebook yang lebih ramah lingkungan. Kita menggunakan yang bisa di recylce bahannya," kata Juliana Chen, Business Development Manager ASUS Indonesia.
Laptop berukuran layar 14 inci ini dilengkapi kamera 2 megapixel. Memiliki berat 2.1 kg dengan baterai 8 cell yang tahan hingga 10.5 jam. Produk ini menggunakan USB 3.0 yang ramah lingkungan karena bisa mengisi ulang gear lebih cepat dibandingkan USB 2.0 dan memerlukan sedikit daya.
ASUS Bamboo menggunakan pengeras suara Altec lansing dengan SRS Premium Surround Sound.
Produk itu tersedia di tanah air bulan ini dan dijual dengan harga kira-kira 1209 dolar.
Selain meluncurkan Bamboo, dalam ASUS dua memperkenalkan dua notebook lain, yaitu ASUS NX90JQ dan N43JF.
NX90JQ merupakan notebook pertama di dunia yang dilengkapi "dual touchpad," yang ditempatkan mengapit keyboard "chiclet". Produk ini juga menjadi notebook pertama di dunia yang memiliki pengeras suara mengapit layar LED backlit 18.4 inci full HD 1080p (1920x1080).
Produk ini dilengkapi teknologi ASUS SonicMaster, satu inovasi hardware dan software hasil pengembangan berkolaborasi dengan Bang & ICEpower.
Sementara, ASUS N43Jf merupakan notebook multimedia. Produk ini juga dilengkapi teknologi SonicMaster. Dilengkapi teknologi Video Magic dengan 72 frame pada resolusi 1080p HD.
Kedua notebook itu juga menggunakan USb 3.0 untuk kecepatan sepuluh kali lipat USB 2.0.
ASUS memberikan layanan purna jual terdepan, dengan global warranty dua tahun untuk notebook.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar